Tips Pola Hidup Sehat

 

Pengertian Pola Hidup Sehat Menurut Para Ahli

Arimbi Nimpuno

Menurut chef Arimbi Nimpuno, konsep hidup sehat itu apabila segala sesuatunya dilakukan secara seimbang. Hal itu meliputi makan, olahraga, dan istirahat. Artinya tidak ada diet ekstrem atau olahraga ekstrem melainkan olahraga sesuai porsinya.

Yongky Sentosa

Sementara itu, menurut Head of Personal Health Philips Indonesia, Yongky Sentosa, pengertian pola hidup sehat adalah saat seseorang mampu berolahraga dan olahraga sesuai porsinya serta dikombinasikan dengan makan yang sehat dan bergizi.


Manfaat Pola Hidup Sehat Bagi Tubuh

1. Terhindar dari Berbagai Macam Penyakit

2. Memiliki Banyak Energi

3. Meningkatkan Produktivitas

4. Berat Badan Terjaga

5. Bersikap Lebih Positif

6. Kesehatan Mental Terjaga


Cara Penerapan Pola Hidup Sehat yang Baik dan Benar

1. Makan Secara Sehat dan Seimbang

Penerapan pola hidup sehat yang pertama adalah dengan makan secara sehat dan seimbang. Makanan yang anda konsumsi setiap hari sebaiknya mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral. Karbohidrat dan lemak berfungsi sebagai sumber energi bagi tubuh.

2. Istirahat yang Cukup

Penerapan pola hidup sehat berikutnya adalah dengan istirahat yang cukup. Tidak hanya memenuhi kebutuhan, istirahat yang cukup juga bisa meningkatkan mood, dapat memelihara kesehatan kulit dan penampilan anda.

3. Hindari Stres Berlebihan

Permasalahan dalam kehidupan memang kerap kali datang silih berganti. Hal semacam ini tidak jarang membuat seseorang akan rentan mengalami stres. Padahal stres merupakan salah satu pemicu datangnya penyakit dan berisiko membuat tubuh tampak lelah.

4. Rajin Berolahraga

Langkah yang selanjutnya ialah dengan rajin berolahraga. Aspek tersebut mutlak harus dilakukan karena mempunyai sejumlah manfaat baik yang bisa anda dapatkan untuk kesehatan tubuh. Dengan berolahraga, tubuh dan tulang akan menjadi terbiasa untuk bergerak aktif. Tidak hanya itu, olahraga juga akan mencegah anda dari bahaya obesitas. Hal itu dikarenakan pada saat berolahraga, tubuh akan mengeluarkan keringat dan itu bertanda lemak-lemak yang ada pada tubuh ikut terbakar.

Komentar